Tidak ada Mac hari ini.

Jika kamu perhatikan dengan seksama, ada yang kurang dari gelaran Apple Event semalam. Ya, Apple tidak mengumumkan Mac baru. Bahkan Apple tidak membahas sedikit pun tentang sistem operasi macOS Sierra yang nantinya akan diluncurkan berbarengan dengan iOS 10. Hanya Apple Watch dan iPhone 7 dan 7 Plus yang mendapat panggung semalam.

Update pada lini Mac memang sudah selayaknya ditunggu-tunggu oleh para fans Apple. Pasalnya Mac terupdate milik Apple adalah Macbooks yang dirilis pada awal tahun 2016 yang lalu. Macbook Pro Retina Display sendiri terakhir diupdate pada tahun 2015 yang lalu. Menurut rumor yang beredar, Apple tengah menyiapkan Macbook Pro Retina Display dengan layar OLED untuk menggantikan deretan tombol Function. Tebakan saya, Apple akan sekali lagi menggelar event yang lebih kecil guna mengumumkan Mac barunya. Kemungkinan, event ini akan diadakan di bulan Oktober mendatang.

Meski tak diumumkan pada acara semalam, macOS Sierra akan tersedia pada tanggal 20 September mendatang. Saat ini Apple telah merilis versi GM yang kemungkinan akan sama dengan yang akan dirilisnya pada tanggal 20 yang akan datang. Bagaimana menurutmu dengan absennya Mac serta pengumuman macOS Sierra pada acara Apple Event semalam? Let me know what you think on the comment below.


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *