Apple telah merilis iPhone terbaru, iPhone 6S dan iPhone 6S Plus. Dengan tagline “The only thing that’s changed is everything.” Apple membawa perubahan yang cukup signifikan pada iPhone seri S kali ini. Salah satunya adalah teknologi 3D Touch yang dibenamkan oleh Apple untuk kedua iPhone terbarunya. 3D Touch merupakan teknologi input baru yang dapat memperluas interaksi pengguna dengan iPhone lebih lagi.
Apa itu 3D Touch?
Teknologi 3D Touch yang dibawa oleh iPhone 6s dan iPhone 6S Plus akan memperkenalkan interaksi antar muka baru bagi penggunanya. Fitur 3D Touch dapat hadir berkat Apple menempakan sensor kapasitif di bawah layar untuk bisa mengenali 3 level tekanan yang diberikan oleh penggunanya. Dengan mengenali kekuatan tekanan ini, 3D Touch berhasil membawa interakasi antar muka baru Peek dan Pop.
3D Touch didukung oleh Taptic Engine untuk memberikan feedback getaran lembut. Keduanya menciptakan pengalaman pengguna yang lebih kaya karena tak hanya melihat layar namun pengguna juga dapat merasakan 3D Touch yang berhasil diaktifkan. Pada home screen, 3D Touch dapat digunakan untuk masuk ke dalam sebuah bagian aplikasi alias jalan pintas. 3D Touch pada aplikasi Contacts akan menampilkan jalan pintas membuat shortcut baru, 3D touch pada Safari akan menampilkan pilihan membuka tab baru, menunjukkan bookmarks yang tersimpan hingga Reading List, 3D touch pada Photos dan Anda bisa menuju foto terbaru serta Favorites
Selain berfungsi sebagai jalan pintas di homescreen, 3D Touch juga menawarkan interaksi Peek dan Pop di dalam aplikasi. Peek, tekan sedikit pada salah satu email di Inbox dan akan muncul tampilan preview isi email tersebut. Pop, tekan lebih dalam lagi dan email tersebut akan terbuka penuh.
Tak hanya dalam aplikasi Mail. Anda bisa melakukan Peek pada tautan untuk mengintip preview sebuah halaman web dan Pop untuk membukanya di Safari.
3D Touch tak hanya membawa interaksi antar muka baru pada iPhone 6S dan 6S Plus namun juga dapat membuat penggunaan iPhone lebih cepat dan menyenangkan.
Masih penasaran aksi 3D Touch di iPhone terbaru, silakan tonton video berikut:
Berkaitan dengan 3D Touch, Apple juga baru saja merilis iklan yang menampilkan contoh penggunaan 3D Touch dalam keseharian penggunanya. Simak iklannya lewat video di bawah ini:
3D Touch tak sekedar gimmick fitur yang dihadirkan oleh Apple. Bagaimanapun juga 3D Touch dapat membuat setiap penggunanya lebih produktif berkat aksi cepat yang bisa dilakukan baik dari home screen atau menggunakan Peek dan Pop. Bagaimana menurut Anda?
Sumber: Apple
Leave a Reply