Ketika berjalan-jalan di mal, entah itu berbelanja atau makan saya sering menemukan beberapa layanan yang menawarkan aplikasi mobilenya. Aplikasi mobile baik itu di App Store maupun Google Play Store biasanya dihadirkan dalam bentuk QR code. Kamu cukup memindainya dengan menggunakan kamera untuk mengunduh aplikasi tersebut. Sayangnya, aplikasi Camera di iOS belum ada memiliki kemampuan memindai QR code secara langsung. Nah, solusinya adalah dengan menggunakan Launch Center Pro.
Launch Center Pro bukan hanya bisa digunakan untuk melakukan scan QR code. Kamu bisa mengatur pemintas untuk membuka halaman web, Todoist pada today view, menjalankan workflow, menelepon hingga mengirim pesan. Launch Center Pro ibarat shortcut yang bisa dikustomisasi untuk mempercepat sebuah pekerjaan di iOS.
Salah satunya adalah melakukan scan QR code seperti yang saya sebutkan di atas. Sebelum mengaturnya, silakan unduh Launch Center Pro di App Store, selanjutnya
Cara scan QR Code pakai iPhone dengan Launch Center Pro:
- Buka Launch Center Pro, jika baru pertama kali menggunakan Launch Center Pro silakan dibaca pengenalannya agar sedikit banyak tahu apa yang bisa dilakukan oleh aplikasi ini.
- Tap pada tombol bergambar pencil di kanan atas lalu pilih salah satu kotak dengan tanda +
- Pada pop-up yang muncul, pilih Action. Selanjutnya kamu akan diarahkan untuk membuat sebuah aksi shortcut
- Tap pada Action Composer dan pilih System Actions.
- Scroll ke bawah sampai menemukan QR Code Scanner dan pilih
- Setelahnya tinggal tekan tombol Done. Jika ingin mengkutomisasi aksi tersebut, pada bagian Options kamu bisa mengganti ikon, mengatur jadwal, lokasi untuk mengaktifkan Actions serta suara notifikasi.
- Tap Done sekali lagi pada pojok kanan atas.
Mudah bukan mengaturnya? Sekarang tiap kamu membutuhkan pemindai QR Code, cukup buka Launch Center Pro dan tap pada aksi yang tadi sudah dibuat.
QR Code Scanner adalah satu dari banyak sekali aksi cepat yang bisa dilakukan oleh Launch Center Pro. Tenang, nanti akan saya bahas lebih dalam mengenai Launch Center Pro. Sekarang, kalau kamu menemukan QR Code di mall atau tempat makan dan tertarik mengetahui apa isinya, scan saja menggunakan Launch Center Pro.
Download – Launch Center Pro for iPhone – Rp 75ribu
Download – Launch Center Pro for iPad – Rp 75ribu