DeskConnect, permudah transfer file antar iPhone, iPad dan Mac

DeskConnect, permudah transfer file antar iPhone, iPad dan Mac

Apple sudah menyiapkan AirDrop, sebagai sarana bertukar file antara perangkat iPhone, iPad dan Mac. Penggunaanya pun mudah, cukup aktifkan AirDrop dari Control Center dan kamu sudah bisa menerima file dari yang dikirimkan. AirDrop menggunakan koneksi Bluetooth dan Wifi sebagai sarana transfer file. Sayangnya, akhir-akhir ini AirDrop di iPhone dan iPad saya sering tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Seringnya iPhone atau iPad tidak bisa menemukan perangkat lainnya padahal AirDrop sudah diaktfikan. Untuk itulah saya menggunakan DeskConnect sebagai aplikasi alternatif pengganti AirDrop.
<!–more–>

DeskConnect masih satu famili dengan Workflow, aplikasi otomasi di iOS. Sama seperti AirDrop, kamu bisa mengirimkan gambar, foto, tautan, lokasi peta dan berbagai file lainnya antar perangkat Apple. Menggunakan DeskConnect pun cukup mudah, tinggal buat akun dari aplikasinya dan Anda sudah siap mengirimkan file ke perangkat Apple yang juga memiliki DeskConnect dengan akun yang sama.

Aplikasi dan pendaftaran akun DeskConnect bisa didapatkan secara gratis. Untuk mengirim file, foto atau tautan tak perlu membuka aplikasinya. DeskConnect memiliki share extension yang dapat kamu aktifkan sehingga mempermudah pengiriman file dari aplikasi manapun.

DeskConnect, permudah transfer file antar iPhone, iPad dan Mac
Kirim tautan via DeskConnect share extensions dari Safari

Untuk mengirim link dari Safari, cukup tekan tombol Share dan pilih ikon aplikasi DeskConnect. Begitupun dengan mengirim foto, cukup pilih beberapa foto yang akan dikirim, tekan share dan pilih DeskConnect. Kamu bisa memilih perangkat tertentu yang dituju ataupun ke semua perangkat sekaligus.

DeskConnect, permudah transfer file antar iPhone, iPad dan Mac
Kirim foto via DeskConnect share extensions dari Camera Roll

Pada aplikasinya di Mac, DeskConnect hadir di menu bar dan Anda bisa memilih file-file tertentu untuk dibuka dan disimpan. File yang diterima di Mac disimpan selama 30 hari sebelum dihapus dan kalau kamu ingin melihat semua file yang sudah diterima di Mac tinggal buka folder sementara DeskConnect di ~/Library/Containers/com.deskconnect.mac/Data/Library/Application Support/DeskConnect

DeskConnect, permudah transfer file antar iPhone, iPad dan Mac

Lalu apa bedanya dengan Dropbox atau Google Drive? Kenapa ‘ngga diupload aja ke cloud storage? DeskConnect hanya sebagai sarana untuk berkirim file dan bukan menyimpannya. Untuk file-file yang ingin saya simpan dan butuhkan di kemudian hari tentu akan saya upload di Dropbox/ Google Drive. Transfer file antar perangkat di DeskConnect pun terbilang cepat. Foto, gambar atau screenshot yang saya kirim biasanya muncul dengan segera di perangkat lain sesaat setelah dikirimkan.

Bagi kamu yang mengalami masalah dengan AirDrop, DeskConnect bisa menjadi salah satu alternatif untuk bertukar file antar iPhone, iPad dan Mac. Selamat mencoba!


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *